Lakukan 8 Hal Ini Agar Hubungan Cintamu Bertahan Lama


http://koalasplayground.com

Hubungan langgeng dan awet adalah impian setiap pasangan. Tentunya, harus saling setia, saling menghargai dan berkomitmen. Setiap hubungan percintaan selalu ada ujian dan rintangan, maupun hambatan untuk tetap mempertahankan komitmen. Namun, faktanya tidak semudah itu untuk menjalankan hubungan yang langgeng. Masih banyak pasangan yang hubungan cintanya kandas di tengah jalan karena tidak mampu mengatasi permasalahan dalam hubungan.

Permasalahan dalam hubungan dipicu oleh hal-hal internal maupun eksternal. Semua balik lagi, sejauh mana kamu dan pasangan berusaha mempertahankan. Ingin hubungan cintamu awet, ikuti tips-tips berikut ini. 


1. Jujurlah Pada Pasangan

http://jamaica-star.com

Ungkapkan perasaan tidak enak yang kamu alami pada pasangan, sebisa mungkin tetaplah untuk jujur. Ya, jujur memang menyakitkan. Namun, alangkah baiknya jika kamu selalu jujur dalam hubungan. Sebaiknya diungkapkan daripada ketahuan berbohong. Tentu, hal-hal seperti itu, bisa memicu pertengkaran kedua pihak. Jujur adalah benih untuk menanam rasa percaya satu sama lain.


2. Bangun Pola Komunikasi Yang Baik


http://myocn.net

Komunikasi yang baik itu penting untuk menjaga hubungan semakin awet. Komunikasikan segala hal pada pasanganmu atau minta pendapatnya. Terlihat sederhana, tetapi jika salah dikomunikasikan bisa memicu pertengkaran. Jangan anggap remeh kekuatan komunikasi. Tanpa komunikasi yang terbuka, kamu tidak bisa melewatkan impian bersama dengan pasangan.


3. Masa Lalu Jangan Selalu Diungkit


http://www.supersoccer.co.id

Setiap orang pasti memiliki masa lalu, salah satunya mantan. Setiap pasangan memiliki masa lalu yang berbeda-beda. Jadi ingatlah pepatah, “yang berlalu biarlah berlalu, karena bagaimanapun semua telah berkahir, biarkan semuanya tenggelam bersama matahari.” Menyinggung masa lalu memang sensitif. Jadi, jangan terus mengungkit kesalahan pasangan di masa lalu apalagi membanding-bandingkan pasangan dengan mantanmu.


4. Berikan Pasangan “Me Time”


https://www.tumblr.com

Jika ingin langgeng, jangan terlalu sering kemana-mana selalu berdua atau dimana ada kamu disitu ada pasanganmu. Sesekali, berilah waktu sendiri pada pasanganmu. Memberikan kebebasan bukan berarti ia melupakanmu dan asyik bersama dirinya atau teman-temannya. Ini patut dilakukan agar hubungan tidak bosan. Kebayang bukan, jika kamu dan pasangan tidak bertemu beberapa minggu tentu dihantui oleh rasa rindu.


5. Perhatian Itu Wajib Hukumnya

http://www.zastavki.com

Perhatian pada pasangan menurun seiring lamanya umur hubungan. Terkadang, pasangan menjadi acuh tak acuh dan jarang lagi bersikap manis seperti masa-masa pendekatan. Tetaplah perhatian pada pasangan. Kamu bisa memberikan kejutan menarik atau memperhatikan hal-hal kecil yang bisa membuatnya senang. Kedekatan emosional kamu dan pasangan pasti terasa jika saling peduli satu sama lain.


6. Sering Mengucap “Maaf” dan “Terima Kasih”


http://catholicnerdwriter.blogspot.co.id

Mengucapkan Kata “maaf” dan “terima kasih” terlihat sepele. Tetapi, kedua kata ini, kunci agar hubungan kamu dan pasangan langgeng. Jika kalian bertengkar, salah satu diantara kalian harus ada yang mengucap “maaf”. Kata-kata ini bisa meredakan emosi sesaat dan memperbaiki hubungan kamu. Kata “terima kasih” pada pasangan menunjukkan bahwa kamu menghargai segala perhatian dan kesabaran yang ia berikan. Sering mengucapkan kata-kata tersebut membuat pasangan merasa dikasihi dan dihargai.


7. Lakukan Aktivitas Bersama-sama


http://www.huffingtonpost.com

Jadilah pasangan yang ingin meluangkan waktu untuk melakukan aktivitas bersama-sama. Hal ini bisa kamu anggap sebagai waktu yang berkualitas bagi kamu dan pasangan. Entah, itu pelayanan sosial, olahraga bersama, makan bersama, atau mencari aktivitas baru yang belum pernah kamu lakukan dengan pasangan. Beraktivitas bersama pasangan bisa memberikan rasa aman dan nyaman.


8. Selalu Ada Untuknya


http://elialys-art.livejournal.com

Ketika pasangan menghadapi masalah, jangan hanya menyemagatinya untuk menyelesaikan masalah tersebut. Pastikan kamu memprioritaskan pasangan dengan selalu ada untuknya. Walaupun kamu sibuk bekerja ataupun kuliah jangan lupa memberikan sedikit waktu untuk membantunya memecahkan masalah atau mendengarkan pasanganmu bercerita. Hal ini bisa membuat pasangan merasa dicintai.



Comments