5 Makanan Berbahan Telur Yang Mudah Dimasak

ngopy.com

Telur adalah salah satu makanan yang sangat digemari oleh seluruh manusia di dunia ini. Makanan yang kaya gizi ini sangat mudah diolah. Ekonomisnya harga telur menjadikannya sebagai makanan kalangan atas hingga bawah. Jadi penasaran bukan, seperti apa kreasi masakan dari bahan telur. Berikut berbagai jenis makanan berbahan telur yang mudah dimasak.
1. Telur Orak-Arik
dapurpalma.com

Menu dengan olahan telur ini sangat mudah dimasak. Kamu hanya perlu menyiapkan sebutir telur kemudian pecahkan ke dalam wajan panas. Setelah itu, diaduk-aduk. Jangan lupa, tambahkan sedikit susu supaya teskturnya lebih gurih. Biasanya telur orak-arik disajikan bersama roti atau daging ataupun dengan nasi.  

2. Telur Dadar Sosis
cookpad.com

Ayo, yang suka makan sosis angkat tangan! Kamu bisa mengkombinasikan telur dengan sosis menjadi satu olahan yang mengunggah selera. Caranya, pecahkan telur ke dalam mangkuk kemudian masukkan irisan sosis ke dalam mangkuk berisi telur. Kocok rata, tambahkan bumbu, dan masukkan ke wadah hingga matang. Jangan lupa dibalik ya telur dadar sosisnya.

3. Chawanmushi
japanesecooking101.com

Jika kamu sering ke restoran Jepang. Kamu pasti kenal dengan menu berikut ini. Chawanmushi terbuat dari telur yang dikocok di dalam wadah. Kemudian masukkan udang, daging ayam, dan beberapa bumbu. Cara memasak chawanmushi adalah dikukus hingga matang. 

4. Poached Egg
simplyrecipes.com

Poached Egg atau telur setengah matang namanya. Kelihatannya memang sangat mudah untuk dimasak, tapi cara memasaknya harus teliti loh. Isilah air di dalam panci. Didihkan air tersebut kemudian dikocok pelan-pelan hingga berputar searah jarum jam. Setelah itu, pecahkan telur dan masukkan ke dalam air yang berputar. Tunggu hingga 3-4 menit setelah itu tirishkan. 

5. Telur Mata Sapi Kecap
cookpad.com

Siapa sih yang gak suka makan telur mata sapi. Namanya memang lucu, telur mata sapi tapi rasanya uuuuuhhh jadi pengen nambah nasi. Siapkan sebutir telur kemudian pecahkan ke dalam wajan panas hingga matang. Cara membuat saus kecapnya sangat mudah. Ambil kecap manis dan asin kemudian masukkan ke dalam wajan panas aduk rata bersama telur mata sapi. Telur mata sapi siap disajikan.



Comments